Kebijakan fiskal adalah kebijakan ekonomi yang digunakan untuk mengelola atau mengarahkan perekonomian ke kondisi yang lebih baik atau diininkan dengan cara mengubah-ubah penerimaan dan pengeluaran pemerintah (APBN)
Sumber pembayaran defisit anggaran :
- Pajak
- Mencetak uang baru
- Pinjaman masyarakat dalam negeri
- Pinjaman luar negri
Kebijakan Moneter adalah upaya untuk mengendalikan atau mengarahkan perekonomian makro ke kondisi yang diinginkan (lebih baik) dengan mengatur jumlah uang yang beredar. Dengan adanya kebijakan moneter pemerintah dapat mempertahankan,menambah atau mengurangi jumlah uang yang beredar, dalam upaya mempertahankan kemampuan pertumbuhan ekonomi dan mengendalikan inflasi.
Instrumen kebijakan Moneter
- Operasi pasar terbuka : Pemerintah mengendalikan jumlah uang beredar dengan cara menjual atau membeli surat-surat berharga milik pemerintah
- Fasilitas Diskonto : yang dimaksud tingkat bunga diskonto adalah tingkat bunga yang di tetapkan oleh pemerintah atas bank-bank umum yang meminjam ke bank sentral
- Rasio cadangan wajib : Penetapan hal ini dapat mengubah jumlah uang beredar : Jika rasio diperbesar maka kempampuan bank memberikan kredit akan lebih kecil dibanding sebelumnya. Jika rasio diperkecil makan perbankan dapat memberi kredit lebih besar sehingga menimbulkan jumlah uang beredar
- Himbauan moral : otoritas moneter (bank sentral) mencoba mengarahkan dan mengendalikan jumlah uang yang beredar dengan memberi cara agar perbankan berhati-hati dengan kreditnya atau membatasi keinginannya memincam uang dari bank sentral
- Tanah dan kekayaan alam lainnya
- Jumlah dan mutu dari penduduk dan tenaga kerja
- Barang-barang modal dan tingkat teknologi
- Sistem sosial dan sikap masyarakat
Pertumbuhan ekonomi adalah perkembangan fisikal produksi barang dan jasa yang berlaku di suatu negara, seperti pertambahan dan jumlah produksi barang industri, perkembangan infrastruktur, pertambahan jumlah sekolah dan pertambahan produksi barang modal.
Teori pertumbuhan ekonomi ( teori SCHUMPETER)
Teori schumpeter merupakan tentang pentingnya peranan pengusaha di dalam mewujudkan pertumbuhan ekonomi. Dalam teori itu ditunjukan bahwa para pengusaha merupakan golongan yang akan terus menerus membuat perbaharuan atau inovasi dalam kegiatan ekonomi.
Sumber Perdagangan Internasional
- Keanekaragaman Kondisi Produksi : perdagangan diperlukan karena adanya keanekaragaman kondisi produksi di setiap negara
- Menurunnya biaya : Perdagangan internasional terjadi karena menurunnya biaya pada skala produksi yang besar
- Perbedaan selera : Meskipun kondisi produksi di semua daerah serupa, tetapi setiap negara mungkin akan melakukan perdagangan jika selera mereka berbeda.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar